Jumat, 19 November 2010

Cara Mengetahui Permasalahan Pada Windows Dan Solusinya


Windows XP merupakan OS yang masih populer walaupun sudah keluar Windows dengan versi lain yang lebih cantik tampilannya seperti vista dan seven. Tapi sayang untuk menjalankan windows versi baru tersebut memerlukan spek PC/Laptop/Notebook yang lebih tinggi, untuk kompi keluaran 2008 ke bawah agak kesulitan untuk mengimbangi kecuali memiliki dana lebih untuk mengupgrade hardware. Hal ini yang menyebabkan Windows XP masih menjadi pilihan utama. Bagi anda yang ingin menggunakan Windows Seven bisa mengecek dahulu kompi anda menggunakan Windows7UpgradeAdvisor seperti pada postingan saya sebelumnya.
Kita kembali ke topic utama kita hari ini.
Menggunakan kompi dalam keseharian kita tentunya diperlukan perawatan/pemeriksaan Windows XP agar kondisinya tetap stabil. Anda pasti sudah mengetahui/melakukan hal itu dengan bantuan tool dari pihak ketiga, misalnya tune up utilities. Tetapi taukah anda bahwa ada salah satu hal yang tidak bisa dilakukan tool utilities pihak ketiga pada Windows XP yaitu mencatat segala problem yang ada pada windows XP. Mengapa ini sangat penting ? karena semua tool pihak ketiga tidak memiliki kemampuan untuk meperbaiki windows XP dengan sempurna. Oleh karena itu Windows XP sudah menanamkan tool yang berfungsi mencatat problem yang ada dan melalui situsya membantu menyelesaikan masalah tersebut. Tool tersebut bernama event viewer, anda penasaran bagaimana menggunakannya ?
Oke ikuti langkah demi langkah yang akan saya sampaikan dibawah ini.
1. Event Viewer terletak pada control panel>administrative tools>eventviewer seperti tampak pada gambar.
2. Setelah event viewer terbuka klik tab application atau system (pilih salah satu) pada kotak sisi kiri, karena permasalahan windows xp biasanya disebabkan aplikasi yang cras atau system yang salah konfigurasi (menurut pengalaman saja sieh).

3. Lanjut klik tab action pilih clear all events. Mengapa dihapus karena event yang ada sekarang adalah problem yang dicatat pada hari-hari sebelumnya.
4. Akan muncul kotak dialog pilih yes untuk menyimpan event yang sekarang, ketikkan nama event lalu save.
Sekarang event viewer anda akan bersih dari error yang ada !
Langkah selanjutnya restart kompi anda dan kembali pada langkah 1 dan 2 untuk melihat problem pada kompi kita. Jika informasi pada kolom type menunjukkan warna merah berarti itu adalah masalah yang ada pada kompi anda. Saya sedikit kesulitan menjelaskannya karena pada kompi saya tidak ada event yang menunjukkan masalah.
Apabila anda menemukan masalah pada kompi anda, cukup dengan mengklik kanan>properti.
update gambarnya :

Akan terbuka kotak informasi seperti gambar dibawah.

Untuk menyelasaikan masalah anda bisa langsung mengunjungi situs microsoft dengan mengklik alamat website berwarna biru dalam kotak informasi.

Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan tulis di komentar, sebisa mungkin saya akan menjawabnya !!!!


SEMOGA BERMANFAAT !!!!!



0 comments:

Posting Komentar

Silahkan menggunakan kotak komentar ini untuk menyampaikan kritik dan saran ataupun pertanyaan anda mengenai tulisan saya.

Komentar yang Saya indikasi dapat menjurus kepada penghinaan, porno, agama, ras dan antargolongan (sara). Akan saya hapus.

Copy Paste Tulisan Saya ini di izinkan dengan syarat menyertakan link aktif ke Sumbernya.

Menghargai Hasil Pemikiran Seseorang Menyatakan Anda Sebagai Manusia Yang Memiliki Derajat Tinggi.